Gaya hidup di Jepang berubah secara dramatis setelah Perang
Dunia ke-2, ketika banyak sekali orang dari daerah pindah ke kota-kota besar
untuk mencari nafkah sebagai karyawan kantoran. Dengan tumbuhnya kota-kota,
baik ukuran maupun populasinya, makin banyak orang yang pergi-pulang dari
apartemen atau rumah mereka di pinggiran kota ke tempat kerja mereka di
kawasan-kawasan pusat kota. Dulu rumah-tangga tradisional terdiri dari tiga
generasi atau lebih yang hidup di dalam satu rumah. Dewasa ini rumah-tangga perkotaan
cenderung terdiri dari orangtua dan anak-anak saja, sedangkan kakek-nenek
tinggal di tempat lain.
RUMAH
Ada dua perbedaan besar dengan rumah Barat, yakni orang tidak
mengenakan sepatu di dalam rumah dan setidaknya ada satu ruang yang cenderung
dirancang dalam gaya Jepang, berlantaikan tatami. Orang melepaskan sepatu
begitu memasuki rumah agar lantai rumah tetap bersih. Genkan, jalan
masuk, merupakan tempat untuk melepaskan sepatu, meletakkannya, dan
mengenakannya kembali. Setelah melepaskan sepatu, orang Jepang mengenakan
sandal rumah.
1 komentar:
kita dari perusahaan properti ingin mengajak teman2 blogger untuk melakukan paid review
untuk teman2 yang berminat melakukan paid review dan memiliki niche sbb:
rumah
desain rumah
berita
properti
arsitek
dekorasi
atau yang berhubungan dengan niche diatas.
kita akan menawarkan mulai dari rp. 250rbu-500rbu / blog post tergantung kualitas blognya dengan jumlah kata min. 400 kata.
dan mencantumkan minimal 2 link ke situs yang kita minta.
blog harus memiliki min. pr 1 dan berumur min. 1 tahun.
yang berminat silahkan PM ke inbox
soffian rahmat ( www.facebook.com/soffianrahmat1 )
atau kirim email developerrumahku@gmail.com
Posting Komentar